Rabu, 01 Februari 2017

Resep Tumis Caisim Wortel Telur

Resep Tumis Caisim Wortel Telur
Recook by Me

Ini resep tumis yang simple banget... Resep inspired by : ibu Shelly Veronica
Link : https://cookpad.com/id/resep/254773-tumis-caisim-telur

Seperti biasa, resep ini kurepost dari hasil masakku di instagramku @johanvinny☺

Semua postinganku merupakan hasil memasak ulang dari sumber resep yang telah kucantumkan..
foto masakan pun merupakan hasil masakan ku sendiri (recook)..jadi resep yang kupost adalah resep yang sudah kucoba dan berhasil..horeee😍

Ijin share, tulis ulang, dan modifikasi resepnya ya Bu..trimakasih banyak^^ Bahan:
•1 buah wortel ukuran besar
•1 ikat caisim
•5 siung bawang putih
•1 buah cabai merah
•2 buah telur ayam
•Sejumput garam
•Sejumput gula
•Margarin untuk menumis
•Kaldu jamur bubuk (bisa diganti kaldu bubuk lain)

Cara Membuat:
1. Panaskan margarin, masukkan irisan bawang putih. Tumis hingga harum
2. Masukkan telur ayam, tambahkan kaldu jamur bubuk, gula, dan garam. Aduk merata hingga telur setengah matang
3. Masukkan wortel. Tumis hingga setengah matang
4. Masukkan air mendidih. Aduk rata. Koreksi rasa. Diamkan beberapa saat
5. Masukkan caisim. Tunggu hingga matang

Selesai^^

terimakasih sudah mampir^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar